Harga Emas Hari ini Rp 563.000 Per Gram
Lilipos - Harga Emas yang dijual PT Aneka Tambang Tbk hari ini
mengalami penurunan yang cukup banyak yakni sebesar Rp 9000 per gram. Harga emas
hari ini ada di angka Rp 563.000 per gram, dimana sebelumnya harga emas antam
dibanderol Rp 572.000 per gram.
untuk harga emas buyback atau
pembelian kembali juga mengalami penurunan tajam. Harga emas buyback hari ini
di angka Rp 513.000 per gram. Harga emas buyback maksudnya adalah jika Anda
membeli Logam Mulia di Antam dan ingin menjualnya kembali maka Antam memberikan
harga sesuai dengan harga emas buyback yang tercantum hari itu.
Untuk pembayaran buyback atau
pembelian kembali dnegan volume diatas 1 kilogram maka akan diproses maksimal 3
hari setelah transaksi. Namun harga emas buyback tetap mengacu pada hari
transaksi.
Upate harag emas yang dijual PT
Aneka Tambang Tbk akhir bulan (Kamis, 31 Maret 2016). Harga emas ukuran 2 gram
dipatok seharga Rp 1.086.000 per bar sama dengan Rp 543.000 per gram. Harga emas
Antam 5 gram dijual Rp 2.670.000 per bar atau Rp 534.000 per gram.
Harga emas 10 gram ada di angka Rp 5.290.000 per bar setara Rp
529.000 per gram. Harga emas 25 gram dijual Rp 13.150.000 per bar setara dengan
Rp 526.000 per gram. Harga emas 50 gram di level Rp 26.250.000 per bar setara
Rp 525.000 per gram.
Harga emas dengan berat 100 gram
dijual seharga Rp 52.450.000 per bar dengan harga per gram Rp 524.500. Harga
emas seberat 250 gram dibanderol Rp 131.000.000 per gram setara Rp 524.000 per
gram. Harga emas 500 gram di angka Rp 261.800.000 per bar setara Rp 523.600 per
gram.
PT Aneka Tambang Tbk (Antam) juga
menjual emas bercorak batik ukuran 10 gram dan 20 gram. Harga emas corak batik
ukuran 10 gram dijual seharga Rp 5.470.000 per bar setara dengan Rp 574.000 per
gram. Harga emas corak batik 20 gram dijual Rp 11.085.000, dengan harga per
gram Rp 554.250.
Selain itu Antam juga menjual
emas edisi Natal. Harga emas edisi Natal 2 gram dibanderol Rp 1.111.000
per bar setara Rp 555.500 per gram. Harga emas edisi Natal 5 gram dijual
seharga Rp 2.695.000 setara Rp 539.000 per gram.
Baca Juga : Harga BBM Terbaru Berlaku 1 April 2016, BBM Premium Turun Harga

No comments:
Post a Comment
Silahkan komentar disini sesuai dengan tema.